Leppangeng, (Humas Bone ) - Siswa-siswi Tahfidz dari MTsN 3 Bone melaksanakan kegiatan berbagi takjil di depan kampus 1 Leppangen.Senin, (1/4/2024)
Dalam kegiatan yang penuh kehangatan ini, para siswa Tahfidz dengan sukarela membagikan takjil kepada masyarakat sekitar.
Dengan semangat berbagi dan kepedulian kepada sesama, para siswa Tahfidz tidak hanya menunjukkan kecakapan dalam membaca Al-Quran, tetapi juga membuktikan bahwa nilai-nilai kebaikan dan empati adalah bagian integral dari pendidikan mereka.
Pembina Rohis,Rohani berharap dengan kegiatan ini dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk peduli dan berbagi kepada yang membutuhkan di tengah-tengah bulan suci Ramadan.ujarnya.(Jum/Ahdi)
Editor:
Adm Sulawesi Selatan
Selasa, 02 April 2024
77x